FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    14 08-2024

    981

    Pengumuman Hasil Seleksi Program Beasiswa S2 Dalam Negeri Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2024

    Kategori Pengumuman | anni005

    Sehubungan dengan telah selesainya proses Seleksi Beasiswa S2 Dalam Negeri Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2024, kami mengucapkan terima kasih kepada Saudara/i atas tingginya minat dan partisipasinya pada Program tersebut. Hasil Seleksi Program Beasiswa S2 Dalam Negeri Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2024 mempertimbangkan hasil seleksi Administratif dan seleksi Perguruan Tinggi. Dalam hal Panitia Seleksi di kemudian hari menemukan ketidaktepatan/ketidaksesuaian data dan atau informasi atas dokumen yang disampaikan ke Panitia Seleksi dengan kenyataan, Panitia Seleksi berhak menggugurkan peserta yang telah lulus seleksi Program Beasiswa. Keputusan Panitia Seleksi dalam hal ini bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.

    Berdasarkan Hasil Sidang Seleksi Calon Penerima Program Beasiswa Dalam Negeri Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2024, bersama ini kami umumkan namanama Calon Penerima Beasiswa S2 Dalam Negeri Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2024, dengan daftar nama yang dapat dilihat melalui tautan berikut: https://s.id/penerimabeasiswadn2024.

    Selamat kepada para pendaftar yang telah dinyatakan lolos seleksi sebagai penerima Program Beasiswa S2 Dalam Negeri Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2024. Calon penerima beasiswa dapat menghubungi Tim Pengelola Beasiswa Kementerian Kominfo di Perguruan Tinggi tujuan untuk mendapatkan informasi mengenai proses selanjutnya. 

     

    Jakarta, 13 Agustus 2024


    Panitia Seleksi Beasiswa S2 Dalam Negeri Kementerian Komunikasi dan Informatika 

    Berita Terkait

    Pengumuman Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun Anggaran 2024

    Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kementerian Kominfo) membuka kesempatan kepada Warga Negara Republik Indonesia untuk bergabung menja Selengkapnya

    Penundaan Pengumuman Hasil Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama

    Selengkapnya

    Hasil Seleksi Program Beasiswa S2 Luar Negeri Kementerian Komunikasi dan Informatika Tahun 2024

    Selengkapnya

    Pedoman Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-116 Tahun 2024

    Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA