FAQ  /  Tautan  /  Peta Situs
    28 03-2024

    340

    Presiden Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal Jelang Lebaran

    Kategori Berita Pemerintahan | srii003

    Jakarta Utara, Kominfo - Presiden Joko Widodo mengimbau masyarakat untuk merencanakan mudik Lebaran tahun 2024 lebih awal. Presiden menekankan bahwa pada tahun ini diperkirakan akan terjadi peningkatan jumlah pemudik dengan total sekitar 190 juta orang atau meningkat 56 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

    “Mudik tahun ini adalah mudik yang akan sangat besar sekali, kenaikannya 56 persen dibanding tahun yang lalu. Total yang akan mudik 190 juta pemudik tahun ini kurang lebih, ini dari survei. Oleh sebab itu, saya mengimbau, mengajak masyarakat untuk mudik lebih awal,” ucap Presiden dalam keterangan kepada awak media usai membuka Kongres Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (Hikmahbudhi) XII Tahun 2024, di Mercure Convention Center, Jakarta Utara, Kamis (28/03/2024).

    Mengingat besarnya jumlah pemudik tersebut, Presiden Joko Widodo mengingatkan masyarakat tentang pentingnya kenyamanan dan keselamatan selama perjalanan mudik.

    “Kalau tidak keluarganya dulu yang diberangkatkan untuk mudik agar mudik kita tahun ini semuanya berada pada posisi yang nyaman, karena sekali lagi jumlahnya bukan jumlah yang sedikit. 190 juta itu bukan jumlah yang kecil, kenaikannya 56 persen gede banget,” ujar Presiden.

    Imbauan tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memastikan bahwa tradisi mudik yang menjadi bagian penting dari budaya Indonesia dapat berlangsung dengan baik dan tanpa hambatan signifikan.

    Berita Terkait

    Pemerintah Libatkan Masyarakat untuk Revisi PP Nomor 5 Tahun 2021

    Regulasi tersebut telah mengubah pendekatan perizinan berusaha di Indonesia dari yang semula berbasis izin (license based) menjadi berbasis Selengkapnya

    Presiden Tegaskan Arti Penting Bangun Sinergi Nasional

    Pertemuan juga membahas rangkaian acara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan RI pada tahun ini. Selengkapnya

    Cegah Judi Daring, Tokoh Masyarakat dan Agama Berperan Penting

    Tokoh masyarakat dan keagamaan berperan penting dalam mengimbau masyarakat dan mencegah supaya tidak terjebak dalam lingkaran perjudian onli Selengkapnya

    Presiden Ajak Masyarakat Bersatu Berantas Judi Online

    Saat ini sudah lebih dari 2,1 juta situs judi online yang telah ditutup oleh pemerintah. Selengkapnya

    SOROTAN MEDIA